MOTOR Plus-online.com - Pramac Racing jadi topik hangat MotoGP nih, eits bukan gara-gara Jorge Martin menang MotoGP Portugal 2024 melainkan soal pembalap Ducati baru tahun depan.
Ducati pabrikan secara resmi umumkan salah satu pembalap MotoGP buat tahun depan adalah Fermin Aldeguer.
Fermin Aldeguer musim ini masih berkiprah di Moto2 sekaligus menjalani tahun ini dengan motivasi jadi juara dunia.
Eh ternyata rencana Ducati dan Fermin Aldeguer untuk operasi senyap soal status pembalap MotoGP musim depan gagal dijalankan.
Hal itu diakibatkan performa jeblok Fermin Aldeguer di Moto2 Qatar 2024 yang notabena pembalap 19 tahun itu digadang-gadang favorit juara dunia musim ini.
Eh performa di ronde pembuka Moto2 Qatar 2024 lalu berantakan pol, jangan finis podium.
Pembalap kelahiran 5 April 2005 itu finis tapi tidak dapat poin.
Selidik punya selidik ternyata Fermin Aldeguer mengungkapkan dirinya gagal fokus di kejuaraan Moto2 musim ini.
Lantaran banyak jurnalis yang menginterview atau wawancara bukan apa yang jadi target Fermin di Moto2.
Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Portugal 2024 Jorge Martin Menang Telak, Pedro Acosta Bikin Sejarah Baru