MOTOR Plus-Online.com - Kapan lagi bayar pajak kendaraan bisa dapat takjil dan merchandise gratis.
Bawa STNK bayar pajak kendaraan di lokasi ini bisa dapat takjil dan merchandise gratis nih bro.
Hal tersebut karena ada Program Ayo Ngabuburit Bari Bayar Pajak Kendaraan di Pakansari (ARIT PA ARI) selama bulan Ramadan 1445 Hijriah/2024.
Program itu diadakan oleh Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3DW) Kabupaten Bogor.
Tujuan dari adanya program tersebut untuk meningkatkan ketaatan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan.
Seperti yang disampaikan Kepala P3DW Kabupaten Bogor, Yadi Cahyadi pada Rabu (27/3/2024).
"ARIT PA ARI ini dilakukan untuk mengajak masyarakat taat dan sadar membayar pajak kendaraan," kata Yadi dikutip dari TribunnewsDepok.com.
Program tersebut juga bekerjasama dengan Samsat Polres Bogor selama bulan suci Ramadan 1445 Hijriah.
Baca Juga: Perpanjang Pajak STNK Bisa Ditolak Petugas Ketahui Syarat Bayar Pajak Kendaraan Milik Perusahaan
Program ARIT PA ARI ini berlangsung setiap hari selama bulan suci Ramadhan dari pukul 16.00 WIB sampai pukul 17.30 WIB atau menjelang magrib di Pintu Tribun Utara Stadion Pakansari Cibinong," ujarnya.