Find Us On Social Media :

Terungkap Alasan Veda Ega di Red Bull Rookies Boleh Naik KTM, Padahal Pembalap Honda

By Didit Abdillah, Rabu, 24 April 2024 | 16:58 WIB
Veda Ega adalah pembalap binaan Honda, tapi diperbolehkan naik KTM di Red Bull Rookies MotoGP 2024 (Red Bull Content Pool )

MOTOR Plus-online.com - Veda Ega Pratama, Pembalap Indonesia akan debut di Red Bull Rookies MotoGP akhir pekan ini di Jerez, Spanyol (27-28/4/2024). 

Bukan rahasia kalau Veda Ega adalah pembalap binaan Astra Honda Racing Team namun akan balapan pakai motor KTM

Sejak tahun 2022, ia sudah masuk ke Astra Honda Racing School (AHRS). 

Lalu direkrut bergabung ke Astra Honda Racing Team (AHRT) di tahun 2023 untuk balapan di ARRC dan ATC.

Veda Ega membesut KTM RC250 GP di ajang Red Bull Rookies MotoGP

Pembalap Indonesia, Veda Ega Pratama akan debut di Red Bull Rookies Cup MotoGP. Pembalap Honda tapi boleh pakai KTM. (Red Bull Rookies Cup)

Jelas banyak pertanyaan dari warganet kenapa Veda Ega yang notabene pembalap Honda bisa balapan di KTM

Ini karena Veda Ega juara umum Asia Talent Cup (ATC) 2023. 

Prestasinya ini membuat Veda Ega mendapatkan hak dan kesempatan ke Red Bull Rookies

Tak pelak meskipun Veda Ega masih menjadi 'milik' Honda, ia diperbolehkan membesut KTM RC250 GP.