MOTOR Plus-online.com - Penonton MotoGP yang hadir di sirkuit, pasti tahu ritual khas pembalap yang menang.
Banyak pembalap MotoGP, membagikan riding gear mereka ke arah penonton di tribun.
Paling banyak dibagikan, adalah knee slider yang menempel di wearpack mereka.
Sekilas barang kecil ini dianggap sampah, karena fungsi serta umur pakainya.
Namun ternyata harga knee slider ex-pembalap MotoGP harganya bisa tembus Rp 7 jutaan.
Pertama kita kenali dulu, fungsi knee slider dan kenapa dibagi-bagikan pembalap MotoGP.
Knee slider berfungsi sebagai penanda pembalap MotoGP, ketika menikung dengan posisi knee-down.
Karena bergesekan dengan aspal sirkuit, knee slider dibuat dengan material plastik polimer.
Tujuannya biar tidak cepat habis, sekalipun bergesekan saat menikung di kecepatan 140 km/jam.
Sehabis balapan, knee slider diganti agar ketebalan dan bentuknya utuh lagi, sesuai kebutuhan pembalap.