MOTOR Plus-online.com - Kawasaki Z e-1 punya konsep berbeda dibanding motor listrik lainnya.
Biasanya motor listrik di Indonesia, pakai bentuk model skuter yang familiar.
Meluncur bareng Kawasaki Ninja e-1, Z e-1 pakai platform motor sport naked.
Desainnya mirip Kawasaki Z400 terbaru, terlihat dari lampu sampai kaki-kakinya.
Yang berbeda pastinya sektor rangka, untuk support kompartemen baterai dan dinamo.
Saat sesi test ride yang diadakan PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Z e-1 paling menggoda untuk dijajal.
Soalnya tongkrongannya gagah dan asyik buat dipakai harian.
Tinggi joknya masih ramah buat postur rider Asia, 785 mm sehingga test rider tinggi 163 cm masih menapak.
Setangnya model handlebar, bikin posisi riding tegap agar ergonomis saat bermanuver.