Find Us On Social Media :

Motor Listrik ALVA Siap Ekspor, Pasar Asia Tenggara Jadi Target

By Yuka Samudera, Kamis, 16 Mei 2024 | 20:35 WIB
ALVA siap ekspor motor listrik ke pasar internasional. (Dok. ALVA)

MOTOR Plus-Online.com - Pabrikan motor listrik lokal ini bakal menjajaki pasar internasional.

Motor listrik ALVA disebut akan siap ekspor, pasar Asia Tenggara bakal jadi target utama.

ALVA mengklaim siap memasuki pasar internasional dengan rencana ekspor ke luar negeri.

Hal ini diungkap oleh Putu Yudha, Chief Marketing Officer ALVA, saat Media Halal Bihalal di Bintaro, Kamis (16/5/2024).

"Rencana itu ada. Di sisi manufaktur kita sudah mendapatkan sertifikasi ISO 9001 sama ISO 14001," ujar Putu.

"Sertifikasi kualitas tersebut jadi salah satu syarat untuk masuk pasar internasional," lanjutnya.

Pria yang akrab dipanggil Adit ini menjelaskan rencana ekspor ini akan menjajaki pasar di banyak negara.

Motor listrik ALVA (DAB/MOTOR Plus)

"Maunya sih sebanyak mungkin negara. Paling dekat pasti Asia Tenggara," ungkap pria berkacamata ini.

Baca Juga: Prediksi Harga Motor Listrik ALVA Baru di Bawah Rp 30 Juta Rilis di GIIAS 2024