Find Us On Social Media :

Ciri-ciri Maling Motor Kawasaki KLX 150 di Tanjung Priok, Korban Dikira Tusuk Saudaranya

By Galih Setiadi, Senin, 20 Mei 2024 | 14:45 WIB
Gambar ilustrasi. Maling motor Kawasaki KLX 150 di Tanjung Priok gunakan modus ini. (Daily Times via TribunTangerang.com)

MOTOR Plus-Online.com - Selalu waspada kapan dan di mana pun pelaku kejahatan seperti maling motor masih beredar luas.

Ciri-ciri maling motor Kawasaki KLX 150 di Tanjung Priok, korban dikira tusuk saudaranya ini fakta lainnya.

Hal tersebut dialami Hendra Fitriyanto Harahap (25), salah satu pemilik Kawasaki KLX 150.

Motor trail miliknya itu dibawa kabur pelaku di Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (10/5/2024).

Ia sudah melapor ke pihak kepolisian, namun pelaku belum tertangkap.

Kejadian berawal ketika Hendra akan pulang ke kosannya setelah berolahraga bulutangkis.

"Jam 8.30 WIB, saya pulang dari badminton di IBIS Sunter, pulang menuju kos, tiba tiba saya diadang motor Honda Merah dengan dua orang pelaku kejahatan," ujarnya dikutip dari Kompas.com.

Pengguna motor trail tersebut merasa sudah diikuti pelaku yang berjumlah dua orang itu sejak melintas di Jalah Kedondong Raya, Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Baca Juga: Maling Motor yang Dipukuli dan Ditelanjangi Warga di Tebet Dinyatakan Meninggal Dunia

Baca Juga: Bak Jagoan Maling Motor Todongkan Pistol Saat Digeruduk Warga di Bekasi