Find Us On Social Media :

All New Honda BeAT Resmi Diluncurkan Maling Motor Terancam Jadi Pengangguran

By Ahmad Ridho, Selasa, 4 Juni 2024 | 12:33 WIB
All New Honda BeAT resmi diluncurkan AHM pada Senin (3/6/2024) kemarin, ada fitur yang bikin maling terancam jadi pengangguran. (Dok MOTOR Plus)

MOTOR Plus-online.com - Akhirnya PT AHM resmi mengeluarkan motor matic Honda BeAT terbaru pada Senin (3/6/2024).

Maling motor terancam jadi pengangguran setelah all new Honda BeAT resmi diluncurkan.

Kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) masih didominasi motor matic kecil.

Honda BeAT paling sering jadi incaran pelaku maling motor.

Kemudian disusul Honda Vario 125 dan Yamaha Mio Series.

Para pelaku mengincar motor matic yang sistem keamanan kuncinya minim dan mudah dijebol.

Seperti pada Selasa (23/4/2024) lalu, Polsek Tambora Jakarta Barat berhasil membongkar kasus curanmor.

Dari tangan pelaku polisi berhasil mengamankan 37 unit motor matic yang kebanyakan Honda BeAT.

Tim unit Reskrim Polsek Tambora berhasil mengamankan pelaku di wilayah Krendang, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (20/4/2024) lalu.

Baca Juga: Penasaran All New Honda BeAT 2024 Lebih Ringan 3 Kg Berapa Konsumsi Bensin Skutik Terkenal Irit Ini