Find Us On Social Media :

Imbas Kasus Pembunuhan Bos Rental Mobil Sempat Dilindas Motor, Daerah Sukolilo Pati Dicap Kampung Maling

By Ardhana Adwitiya, Jumat, 14 Juni 2024 | 07:43 WIB
Daerah Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah disebut warganet sebagai Kampung Maling di Google Maps. (Google Maps)

MOTOR Plus-online.com - Kasus pembunuhan bos rental mobil di Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah masih jadi sorotan warganet.

Kini peta wilayah Sukolilo, Kabupaten Pati menampilkan sejumlah titik yang diberi nama 'Kampung Maling' dan 'Desa Penadah' di Google Maps.

Julukan tersebut diduga buatan netizen Indonesia lantaran resah dengan kasus pembunuhan bos rental mobil.

Sebelumnya diberitakan Burhanis (52), pengusaha rental asal Jakarta tewas dikeroyok massa akibat dicurigai sebagai pencuri mobil, Kamis (6/6/2024).

Polisi telah menetapkan tiga warga sebagai tersangka kasus ini.

Ketiga tersangka yang semuanya merupakan warga Sukolilo tersebut ialah EN (51), BC (37), dan AG (35).

"EN berperan mengejar dan mengadang kendaraan yang dibawa korban, kemudian memukul dan menginjak korban," ucap Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto dikutip dari TribunJateng.com, Senin (10/6/2024).

"BC melakukan pengejaran, mengadang, memukul, dan menginjak korban," sambungnya.

Baca Juga: Aris Gunawan Ditetapkan Jadi Otak Pembunuhan Bos Rental Mobil di Desa Sumberekso Pati Tega Lindas Korban Pakai Motor

"Sementara AG memukul serta melindas korban dengan kendaraan roda dua mengenai lengan kanan, dada, dan lengan kiri korban," terang Bayu.

Ketiga tersangka kini dijerat pasal 170 ayat 2 ke-3 dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.

Kasus pembunuhan bos rental mobil itu langsung menyita perhatian warganet.

Banyak yang menganggap wilayah Pati sebagai tempat penadah kendaraan bodong.

Pasca-kejadian itu, warganet ramai-ramai menjuluki kecamatan di Kabupaten Pati sebagai 'Kampung Bandit'.

Aris Gunawan alias AG otak pembunuhan bos rental mobil di Pati (Tribun-medan.com)

Dan benar saja, tim gabungan Polda Jawa Tengah mengamankan enam mobil dan 23 motor bodong setelah mengobok-obok wilayah Pati, Kamis (13/6/2024),

Operasi besar-besaran ini dilakukan tim gabungan, buntut pengeroyokan dan tewasnya Burhanis.

Ada juga yang memberi bocoran lima kecamatan di wilayah Pati yang dituding sebagai sarang penadah mobil dan motor bodong.

Baca Juga: Aris Gunawan Ditetapkan Jadi Otak Pembunuhan Bos Rental Mobil di Desa Sumberekso Pati Tega Lindas Korban Pakai Motor

Saat dikonfirmasi, Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jateng Kombes Johanson Ronald Simamora membenarkan adanya operasi besar-besaran di Pati.

Operasi memburu kendaraan bodong itu dilakukan tim gabungan yang melibatkan puluhan personel dari Polda Jateng, Polres Pati, dan Polsek setempat.

"Kami sita enam mobil dan 23 motor dalam operasi ini," kata Johanson dikutip dari TribunBanyumas.com.

Ia menuturkan, puluhan kendaraan itu disita dari tiga wilayah berbeda, yaitu dari Kecamatan Sukolilo, Trangkil, dan Tampakromo.

Pati dikenal juga sebagai gudang motor bodong untuk diselundupkan (kompas.tv)

"Selain kendaraan, kami mengamankan tiga orang," kata dia.

Tiga orang tersebut, lanjut dia, masih diperiksa lebih lanjut.

"Misal terbukti peran mereka, nanti akan kami naikan jadi tersangka," ujarnya.

Johanis mengatakan, operasi ini juga bagian dari upaya mengejar pelaku pembunuhan Burhanis yang belum tertangkap.

Dia menjelaskan, masih ada empat pelaku yang kini masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

"Kami masih memburu empat orang tersangka, misal tidak menyerahkan diri, kami lakukan tindakan tegas terukur," tuturnya.

Nama 'Kampung Maling' di daerah Sukolilo, Pati bisa brother lihat di video berikut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Fakta Group | Fakta Indo (@fakta.indo)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Peran 3 Tersangka Kasus Pengeroyokan Bos Rental di Sukolilo Pati, Ada yang Melindas dengan Motor, dan di di TribunBanyumas.com dengan judul Obok-obok 3 Tempat di Pati, Tim Gabungan Polda Jateng Amankan 6 Mobil dan 23 Motor Bodong