MOTOR Plus - online.com Garangnya pembalap Indonesia Veda Ega Pratama di lanjutan Red Bull Rookies Cup.
Seri ketujuh Red Bull Rookies Cup digelar di Sirkuit Assen, Belanda berbarengan dengan Sprint Race MotoGP Belanda, Sabtu (29/6).
Pada seri tersebut awalnya Veda Ega tampil kurang meyakinkan saat sesi kualifikasi.
Pembalap Indonesia Veda Ega Pratama hanya mampu start dari posisi 12.
Tapi dalam balapan Veda Ega Pratama langsung berubah jadi garang.
Padahal jelas ia tampil di Sirkuit Assen dimana ia belum pernah tampil sama sekali.
Veda Ega Pratama langsung merangsek ke deretan terdepan yang banyak diisi oleh pembalap Spanyol dan Italia d Red Bull Rookies Cup.
Veda Ega Pratama sempat memimpin balapan di lap ketiga.
Baca Juga: Jatuh Saat Sprint Race MotoGP Belanda Marc Marquez Marah Pada Diri Sendiri
Tapi karena balapan di Red Bull Rookies Cup sangat rapat pembalap lain selalu mendapatkan slipstream dari pembalap terdepan.