MOTOR Plus-online.com - Tak terasa PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan merayakan ulang tahun ke-50.
Jelang 50th Anniversary Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, yuk nostalgia sama motor pertama Yamaha yang dijual di Indonesia.
Motor bebek 2-tak Yamaha V50 jadi motor pertama Yamaha yang dijual di Indonesia.
Pertama kali dijual tahun 1973 dan berstatus CBU karena didatangkan langsung dari Jepang oleh Importir Umum (IU).
Yup, V50 diimpor dari Jepang lantaran saat itu Yamaha belum memiliki pabrik di Indonesia.
Dari spesifikasinya, Yamaha V50 menggendong mesin 2-tak 50 cc dengan ukuran bore x stroke = 40 x 39,7 mm.
Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi manual 3-percepatan.
Seperti motor jadul pada umumnya, sistem kelistrikannya masih platina.
Baca Juga: Setelah CVT Elektronik di NMAX Turbo, Yamaha Bikin Sistem Transmisi Baru Y-AMT Lebih Canggih
Ditambah motor bebek ini menyematkan tangki bensin ukuran 4,5 liter.