MOTOR Plus-online.com - Penggemar motor lawas pasti ingat Honda Motocompo.
Motor 2-tak era 80an ini, bikin geger karena bisa dilipat dan masuk bagasi mobil.
Saat itu Motocompo jadi opsional buat pemilik Honda City, yang butuh kendaraan kompak buat jalan-jalan.
Sempat lama menghilang, konsep Motocompo hadir lagi dengan nama Honda Motocompacto.
Modelnya sama-sama kotak dan bisa dilipat, bahkan Motocompacto lebih gepeng dan tanpa emisi.
Biar sudah ada motor listrik Motocompacto, Honda masih punya keinginan menghidupkan lagi Motocompo.
Bahkan Honda Motocompo reborn masih pakai mesin bensin, kok bukan listrik?
Rupanya Motocompo reborn ini, fungsinya tidak hanya jadi motor mungil yang bisa dilipat.
Namun juga jadi range extender buat mobil listrik, agar jarak tempuhnya makin jauh.