Find Us On Social Media :

Ke GIIAS 2024 Beli Motor Baru atau Lainnya Enggak Pusing Cari Parkir, Ini Lokasinya

By Galih Setiadi, Rabu, 17 Juli 2024 | 10:51 WIB
Simak area parkir GIIAS 2024 sebelum beli motor baru. (Instagram.com/giias_id)

MOTOR Plus-Online.com - Tinggal pilih tempat parkir saat ke pameran mobil dan motor baru seperti GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2024.

Ke GIIAS 2024 beli motor baru atau lainnya enggak pusing cari parkir, ini lokasinya banyak banget bro.

Enggak tanggung-tanggung, pameran yang ke-31 kali itu tidak hanya memperluas booth, melainkan juga tempat parkir.

Seperti yang disampaikan Project Director GIIAS 2024, Sri Vista Limbong.

"GIIAS 2024 berkomitmen untuk terus meningkatkan fasilitas pameran yang memadai dan inovatif untuk memastikan kenyamanan pengunjung. Dengan peningkatan ini, kami berharap para pengunjung dapat menikmati setiap momen di GIIAS 2024," jelasnya dalam keterangan resmi.

Setidaknya, ada 7 area parkir yang bisa brother manfaatkan di pameran yang berlangsung dari 18 hingga 28 Juli 2024 ini.

Mulai dari ICE BSD Parkir Area sebagai venue penyelenggaraan pameran, tempat parkir berada di area basement dan outdoor hall 11.

Kedua, tempat parkir terbaru di Parkir Area C dan D yang berada di jalan yang terletak di sisi seberang outdoor hall 11 GIIAS 2024.

Baca Juga: Bocoran Produk Baru Alva, Motor Listrik Murah Buat GIIAS 2024 Besok

Baca Juga: Jadwal Shuttle Bus GIIAS 2024 Gratis, Tak Perlu Bawa Kendaraan Pribadi dan Repot Cari Parkir

Ketiga, di Edutown 1 berlokasi di Jalan BSD Grand Boulevard, berseberangan langsung dengan akses tiket box hall 1 ICE BSD City.

Keempat di Edutown 2, area yang berlokasi di Jalan BSD Raya Utama dekat dengan kampus Prasetya Mulya BSD juga dapat menjadi pilihan pengunjung untuk memarkir kendaraannya dengan aman.

Kelima di AEON Mall BSD, yang ekerja sama dengan pihak mall, pengunjung juga dapat memanfaatkan area parkir dari AEON Mall BSD.

Keenam The Breeze, area lain yang masih berada di dekat venue penyelenggaraan GIIAS 2024 yang dapat dimanfaatkan pengunjung untuk parkir adalah area The Breeze.

Dan di Pasar Intermoda, alternatif selanjutnya adalah area parkir yang tersedia di pasar intermoda yang berlokasi di Jalan Raya Serpong.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by GIIAS (@giias_id)

Sebagai informasi, GIIAS 2024 dihadirkan lebih dari 55 merek-merek otomotif global dan lebih dari 120 industri pendukung otomotif.

Diantara ketujuh area parkir yang disediakan, GIIAS 2024 juga menyediakan fasilitas shuttle bus gratis yang tersedia di Edutown 2, AEON Mall BSD, The Breeze dan Pasar Intermoda.

Shuttle bus disiapkan mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 21.00, siap mengantar jemput pengunjung yang akan hadir di GIIAS 2024.