Find Us On Social Media :

Kata Ahli Bisa atau Tidak Gas Elpiji 3 Kg Gantikan Pertalite Sebagai Bahan Bakar Untuk Motor?

By Uje, Jumat, 19 Juli 2024 | 09:15 WIB
Kata Ahli Bisa atau Tidak Gas Elpiji 3 Kg Gantikan Pertalite Sebagai Bahan Bakar Untuk Motor? (Kompas.com)

MOTOR Plus - online.com Kata ahli bisa atau tidak gas elpiji 3 Kg gantikan Pertalite sebagai bahan bakar untuk motor?

Beredar di media sosial motor yang menggunakan gas elpiji 3 Kg sebagai bahan bakar.

Gas elpiji 3 Kg tersebut inarasikan menggantikan peran Pertalite sebagai bahan bakar.

Bahkan klaimnya motor bisa menempuh jarak tempuh 300 Km dengan gas elpiji 3 Kg.

Kasarnya tiap 1 Kg gas elpiji motor bisa berlari menempuh jarak 100 Km.

Dosen Teknik Mesin Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Jayan Sentanuhady, merespons kabar motor yang menggunakan gas elpiji 3 kilogram untuk menggantikan Pertalite.

Menurutnya, elpiji memang bisa menjadi bahan bakar kendaraan.

"Benar, bisa karena elpiji kan juga bahan bakar yang mengandung propana dan butana," ujarnya dikutip dari kompas.com

Baca Juga: Honda Revo Ringsek Diseruduk Truk Muatan Minyak di Bangkalan, Rumah Warga Nyaris Hancur

Propana atau propane merupakan senyawa hidrokarbon alkana rantai lurus dengan penyusun tiga atom karbon berumus C3H8. Gas ini tidak berwarna, tidak berbau, dan tidak beracun.