Find Us On Social Media :

Kabar Terbaru Soal Urus SIM yang Wajib Pakai BPJS Kesehatan, Polisi Bilang Begini

By M. Adam Samudra,Galih Setiadi, Rabu, 31 Juli 2024 | 11:00 WIB
Foto ilustrasi SIM C. BPJS Kesehatan jadi syarat urus SIM baik pembuatan atau perpanjang. (Dok. MOTOR Plus-Online.com)

MOTOR Plus-Online.com - Kabar penting buat brother yang akan memperpanjang masa berlaku Surat Izin Mengemudi (SIM) nih.

Kabar terbaru urus SIM wajib pakai BPJS Kesehatan, polisi bilang begini buruan cek jangan sampai keliru.

Seperti yang brother tahu, BPJS Kesehatan bakal menjadi syarat baru dalam pengurusan SIM.

Hal tersebut sebagai tindak lanjut dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2022.

Saat ini, syarat tersebut masih dalam tahap uji coba di beberapa daerah.

Seperti yang disampaikan Kasi Binyan Subdit SIM Dit Regident Korlantas Polri, AKBP Faisal Andri Pratomo.

"Untuk saat ini persyaratan BPJS masih sebatas uji coba di 7 Polda Metro Jaya," ujarnya dikutip dari GridOto.com.

Ketujuh daerah tersebut, yaitu Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Jakarta, Kalimantan Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Juga: Mengurus SIM Wajib BPJS Kesehatan Sudah Diujicoba di Sejumlah Wilayah Cek Daerah Anda Apa Disini

Baca Juga: Resmi Berlaku SIM Model Baru Untuk Motor dan Mobil Ada Logo Khusus