Find Us On Social Media :

Yamaha NMAX Turbo Mau Pasang Paket Kirian Ternyata Efeknya Fatal

By Ahmad Ridho, Sabtu, 3 Agustus 2024 | 16:20 WIB
Yamaha NMAX Turbo pasang paket kirian bisa pengaruh ke performa mesin dan menggugurkan garansi. (Yamaha)

MOTOR Plus-online.com - Untuk mendongkrak performa motor, pemilik sering pakai paket part kirian sebagai solusi instant.

Yamaha NMAX Turbo nekat mau pasang paket kirian ternyata efeknya fatal.

Bukan rahasia paket kirian sudah banyak ditawarkan produsen aftermarket dengan beragam pilihan dan harga.

Makin mahal paket kirian performa motor dijamin melonjak tajam dibanding standaran.

Biasanya paket kirian yang ditawarkan adalah pergantian mangkok kampas ganda, roller racing, per CVT racing sampai kerok rumah roller.

Tapi bagi pemilik Yamaha NMAX Turbo, pasang paket kirian untuk menambah performa motor tidak disarankan malah bisa berakibat fatal.

Efeknya pemilik motor akan menyesal karena menggunakan part di luar produk original Yamaha.

"Yamaha NMAX Turbo sudah dirancang dengan performa kencang dan teknologi baru. Salah satunya YECVT. Pasang paket kirian tidak disarankan, selain akan berpengaruh pada mesin (eror) juga akan menggugurkan garansi," buka Ahsan Lutfi, Education Service Department DDS 1 Jakarta, kepada MOTOR Plus, Sabtu (3/8/2024).

Lutfi menambahkan, untuk menambah performa pada varian NMAX terbaru ini memang tidak dianjurkan.

Baca Juga: 50 Pembeli Yamaha NMAX Turbo Tech Max Ultimate Dapat Kejutan