Find Us On Social Media :

Mobil Pelat Pati Tabrak dan Bawa Polisi di Kap Mobil Langsung Diamuk Pemotor

By Uje, Minggu, 4 Agustus 2024 | 09:14 WIB
Mobil Pelat Pati Tabrak dan Bawa Polisi di Kap Mobil Langsung Diamuk Pemotor (Kolase Instagram)

Hingga akhirnya mobil merah itu banting setir ke arah kiri membuat anggota polisi itu jatuh ke pinggir jalan.

Namun, pemobil yang merekam akhirnya menolong polisi tersebut untuk mengejar mobil merah tersebut.

Lalu, di cuplikan video berikutnya akhirnya pemobil yang menyeret polisi itu akhirnya berhasil diberhentikan hingga diamuk massa.

Terlihat pemobil itu diseret warga keluar dari mobilnya hingga sempat dipukul pemotor warga.

Tak berselang lama, sejumlah anggota polisi mengamankan pemobil tersebut.

Ia terlihat dibawa oleh beberapa anggota ke dalam mobil patroli.

Sementara itu mobil merah pelaku pemobil tersebut dibawa oleh seorang anggota polisi itu untuk diamankan.

Dalam keterangan video, aksi nekat pemobil menyeret polisi itu karena kabur saat penertiban atau tilang.

Berikut beragam komentar warganet.

“Definisi mempersulit diri.yg awalnya cuma pelanggaran,jadi kejahatan.atau jangan2 panik bawa narkoboy?”

“Apakah ada hubungannya dengan Plat K”

“Daerah Pati Kudus Demak iki tenang tapi Kok medeni wong e yö... Anarkis perawan hukuman kriminal tipis banget... Aseli takjub aku.”

“Plat K masih meresahkan?”

“Mungkin seperti si gambar kaca belakang,bawa daun ganja”

“Sering kejadian ya yg nemplok di kap Mobil,” tulis beragam komentar warganet.

Peristiwa tersebut terjadi di Dekat Terminal Jati Kudus Jumat (02/08/24).

Menurut keterangan pelaku berhasil diamankan dan dalam proses penyelidikan.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Viral, Mobil Merah di Kudus Seret Polisi di Kap Mobil, Diduga Kabur Saat Ditilang, Pelaku Diamankan,