Find Us On Social Media :

Akhirnya Motor MotoGP Ducati Yang Kalahkan Valentino Rossi Laku Segini

By Reyhan Firdaus, Kamis, 29 Agustus 2024 | 18:25 WIB
Ducati Desmosedici GP07 yang bawa Casey Stoner juara dunia (iconicauctioneers.com)

MOTOR Plus-online.com - Kemarin ramai pemberitaan soal dua motor MotoGP Ducati dilelang.

Rumah lelang Iconic Auctioneers di Inggris, lelang dua motor Ducati Desmosedici GP era lampau.

Pertama adalah Ducati Desmosedici GP03, yang dikendarai Loris Capirossi di tahun 2003.

Lalu ada Ducati Desmosedici GP07, yang paling disorot karena prestasinya di musim 2007.

Dimana Casey Stoner berhasil kalahkan Valentino Rossi, dan memenangkan 11 seri untuk jadi juara dunia.

Dua motor MotoGP Ducati rival Valentino Rossi dijual (iconicauctioneers.com)

Pasti brother tahu motor mana yang harganya paling tinggi, yup GP07 bikin rekor baru.

Motor ini laku di angka 402.500 Poundsterling, alias Rp 8 miliar lebih sehingga jadi harga lelang motor tertinggi di Inggris.

Tidak hanya sejarahnya yang hebat, spek motor ini juga termasuk unik buat MotoGP.

Karena Ducati Desmosedici GP07 berasal dari era MotoGP 800 cc, yang sekarang digantikan 1.000 cc.

Mesin V4 Desmodromic ini punya tenaga 200 dk lebih, dan dikenal liar serta sulit dikendalikan.

Belum lagi rangka trelis yang dipakai, membuat motor ini dianggap tidak stabil saat menikung.

Hanya Casey Stoner yang bisa mendominasi motor ini, berkat gaya power slide yang menjaga momentum kecepatan.

Peleknya juga pakai ring 16,5 inci, dimana sekarang MotoGP pakai ring 17 inci seperti sportbike pada umumnya.

Bobot motor ini cuma 148 kg, lalu belum pakai winglet dan perangkat pembantu handling lainnya.

"Kami senang melihat hasilnya, dan akhirnya jatuh ke tangan pasar internasional, membuktikan acara ini tidak hanya dikenal Inggris, namun juga global," tutup Mark Bryan, manajer motor buat Iconic Auctioneers.