Find Us On Social Media :

Update Harga Oli Mesin dan Gardan Motor Suzuki September 2024, Ganti Setiap Kilometer Segini

By Galih Setiadi, Kamis, 5 September 2024 | 15:45 WIB
Foto ilustrasi oli mesin dan gardan motor Suzuki. (Kolase SIS)

MOTOR Plus-Online.com - Jangan sampai telat ganti dan cek juga harga oli mesin serta gardan pada motor.

Update harga oli mesin dan gardan motor Suzuki periode September 2024, ganti setiap kilometer segini berdasarkan rekomendasi pabrikan.

Tentunya menjadi kabar penting buat brother, terutama para pemilik motor Suzuki nih.

Khususnya motor matic, yang sangat penting dilakukan secara berkala, bro.

Sesuai namanya, oli mesin berfungsi sebagai pelumas pada komponen yang berada di dalam dapur pacu.

Kemudian, untuk pelumas atau oli gardan bertugas melumasi sistem transmisi dan gardan.

Simak daftar harga oli mesin dan gardan motor Suzuki di bawah ini:

Baca Juga: Bengkel Resmi AHASS Mengurangi 150 Ml Oli Mesin di Semua Motor Matic Honda 110 Terbaru Ternyata Ini Maksudnya

Baca Juga: Diungkap Ahli Pelumas Pertamina Oli Mesin Ini Cocok Dipakai Motor di Jalan Macet

Terutama untuk motor matic, diusahakan untuk mengganti oli mesin setiap 2.000 km.

Soalnya, oli yang ada di dalam motor dan sudah digunakan untuk jarak tempuh 2000 km tidak layak lagi dipakai karena bisa merusak komponen.

Buat penggunaan motor yang terbilang jarang, disarankan untuk mengganti oli 2 bulan sekali untuk jarak tempuh 20 hingga 50 km.

Sebaliknya, kalau sering dipakai atau setidaknya 200 km dalam sehari, pihak pabrikan menyarankan ganti tiap 2 minggu sekali.

Tujuannya untuk memastikan motor yang brother punya tetap dalam kondisi prima.