MOTOR Plus-online.com - Banyak yang masih memaksakan menggunakan BBM subsidi padahal tidak sesuai speknya.
Daftar motor yang bisa isi Pertalite berdasarkan rekomendasi Pertamina resmi berdasarkan spesifikasi mesinnya.
Dalam pemilihan bahan bakar pemilik motor seharusnya bijaksana.
Tidak memaksakan penggunaan bensin murah seperti Pertalite padahal tidak cocok dengan mesinnya.
Sebagai patokan pemilihan bahan bakar, bisa dilihat dari spek rasio kompresinya.
Rasio kompresi tertera di brosur dealer atau dilihat di web resmi pabrikan motor.
Seperti Honda All New BeAT misalnya, berdasarkan situs resmi PT Astra Honda Motor punya rasio kompresi 10:1.
Rasio kompresi ini bisa dicocokkan dengan rekomendasi Pertamina.
Lebih cocok menggunakan bensin Pertalite atau Pertamax agar sesuai dengan spek mesin.
Baca Juga: Beneran Motor Baru Roda Empat Kawasaki Brute Force 750 Bisa Pakai Bensin Pertalite?
Dilansir dari halaman resmi Pertamina, Pertalite cocok untuk kendaraan dengan rasio kompresi 9:1 hingga 10:1.
Sedangkan Pertamax direkomendasikan untuk kendaraan dengan rasio kompresi 10:1 hingga 11:1.
Berdasarkan patokan tersebut, berikut ini daftar motor yang cocok pakai Pertalite.
Honda BeAT baru | 10:1 |
Honda Karisma | 9:1 |
Honda Scoopy | 10:1 |
Honda Mega Pro | 9,1:1 |
Honda Vario 110 FI/eSP | 9,2:1 |
Honda Supra Fit/X | 9:1 |
Honda Supra 125 | 9,3:1 |
Yamaha Mio Series | 9,5:1 |
Yamaha Fino/Grande | 9,3:1 |
Yamaha X-Ride | 9,5:1 |
Yamaha Jupiter Z1 | 9,3:1 |
Yamaha Byson | 9,5:1 |