MOTOR Plus-online.com - Kasus pemotor ramai-ramai terobos jalan baru dicor kembali terjadi, jalanan hancur.
Parah jalan dicor anggaran Rp 17 miliar di Cirebon dilindas puluhan pemotor, kontraktor turun tangan.
Kelakuan pemotor kembali bikin geleng kepala karena nekat melintas di jalan yang masih basah.
Akibatnya jalanan yang baru selesai diperbaiki rusak parah.
Proses perbaikan ruas jalan di Cirebon, Jawa Barat menelan anggaran Rp 17 miliar.
Pemerintah kota (Pemkot) Cirebon mengalokasikan anggaran sebesar Rp 17 miliar di beberapa ruas untuk tahun 2024.
Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Cirebon, Totong Kusmawan menjelaskan anggaran Rp 17 miliar disalurkan secara bertahap.
Dari perencanaan awal, alokasi dana perbaikan jalan yang mencakup 70 persen ruas di kota Cirebon akan dilakukan pengerjaannya mengacu pada pendataan.
Namun saat dilakukan pengerjaan perbaikan jalan, beberapa pemotor nekat menerobos jalan yang baru dicor sampai rusak.