MOTOR Plus-Online.com - Banyak momen berharga saat gelaran MotoGP Mandalika 2024, termasuk berada di atas motor listrik yang enggak sembarangan.
Begini rasanya dibonceng motor listrik spek balap dunia di Sirkuit MotoGP Mandalika 2024, berawal dari persiapan yang cukup Panjang.
Hal tersebut dialami Dian Gemiano yang mengikuti program dengan nama Moto EX2.
Program tersebut digagas Ducati yang bekerja sama dengan para sponsor.
Pria dengan sapaan akrab Gemi itu berkesempatan dibonceng motor listrik yang dipakai di ajang balap kelas dunia, yaitu MotoE.
Dengan begitu, menurutnya, proses sebelum bisa berada di atas motor tersebut terbilang ketat.
"Kita langsung diminta mengisi formulir consent, keselamatan dan lain-lain," ungkap Gemi kepada MOTOR Plus-Online, Selasa (1/10/2024).
"Semalam sebelumnya, mereka udah kasih warning sama kita, enggak boleh minum alcohol, pagi-pagi enggak boleh minum kopi, teh. Jadi memang ketat banget persiapannya," lanjutnya.
Baca Juga: Fakta Sepinya Penonton MotoGP Mandalika 2024 Kalau Lihat Bagian Ini
Baca Juga: Video Marshal Rekam Momen Paling Mengharukan di MotoGP Mandalika 2024