Find Us On Social Media :

Pertalite Tidak Jadi Dibatasi Begini Cara Daftar QR Code Pertamina Langsung Berhasil

By Ahmad Ridho, Kamis, 3 Oktober 2024 | 12:26 WIB
Pembatasan Pertalite batal dilakukan, pemilik kendaraan harus daftar QR Code Pertamina caranya mudah. (Pertamina)

MOTOR Plus-online.com - Wacana pembatasan Pertalite mulai 1 Oktober 2024 akhirnya tidak jadi dilakukan.

Pertalite tidak jadi dibatasi begini cara daftar QR Code Pertamina langsung berhasil.

Pemilik kendaraan harus tetap mendaftar QR Code agar proses pembelian BBM subsidi tetap bisa dilakukan.

Saat ini Pertalite masih dijual Rp 10 ribu per liter, sementara Biosolar Rp 6.800 per liter.

Pembatasan bensin subsidi ini awalnya agar tepat sasaran bisa digunakan masyarakat kurang mampu.

Sebelumnya pembatasan pembelian Pertalite menyasar pada jenis kendaraan dengan kapasitas mesin tertentu.

Mobil di atas 1.400 cc dan motor di atas 250 cc nantinya akan dilarang isi bensin Pertalite.

Dikutip dari Kontan.co.id, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengungkapkan aturan pembatasan BBM bersubsidi tersebut dalam bentuk Peraturan Menteri ESDM yang membutuhkan waktu untuk sosialisasi.

"Karena begitu aturannya keluar, Permennya keluar, itu kan ada waktu untuk sosialisasi. Nah, waktu sosialisasi ini yang sekarang saya lagi bahas," ungkap Bahlil.

Baca Juga: Sebagian Ditolak Isi Pertalite di SPBU Pertamina Sudah Berlaku Pembatasan Per 1 Oktober 2024