Find Us On Social Media :

Daftar Harga Oli Mesin dan Gardan Motor Motul Oktober 2024, Segini yang Bisa Dongkrak Power

By Galih Setiadi, Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:20 WIB
Salah satu varian oli mesin motor Motul. (Istimewa)

MOTOR Plus-Online.com - Dari banyak pelumas alias oli baik untuk mesin serta transmisi, Motul punya banyak varian nih bro.

Daftar harga oli mesin dan gardan motor Motul Oktober 2024, yang bisa meningkatkan power harganya bikin geleng-geleng.

Terakhir kali Motul mengeluarkan oli mesin dengan sejumlah keunggulan.

Motul 300V, pelumas yang sudah memakai full synthetic ester atau Ester Core.

Formulasi tersebut diklaim bisa bikin lapisan oli lebih tebak buat melindungi komponen mesin dan girboks.

Dengan adanya kemampuan tersebut, pelumas ini diklaim bisa meningkatkan performa hingga 1,9 persen.

Soal standar, pelumas Motul yang satu ini JASO T903:2023, JASO MA2.

Untuk tingkat kekentalannya beragam, mulai dari 0W-30, 5W-40, 10W-30, 10W-40, 10W-50, dan 15W-50.

Baca Juga: Jangan Ketipu Omongan Orang Fakta Motor Jarang Dipakai Tetap Wajib Ganti Oli Mesin Dijelaskan Ahli Pelumas

Baca Juga: Ditegaskan Ahli Pelumas Wajar Motor Alami Vampir Oli Begini Penjelasannya