MOTOR Plus-Online.com - Siapkan surat-surat dan taati aturan selama razia Operasi Zebra Lodaya 2024.
Catat titik razia Operasi Zebra Lodaya 2024 di Cianjur hari ini yang dijaga polisi pagi dan sore ada beberapa pelanggaran yang jadi fokus.
Hal tersebut dilakukan Satlantas Polres Cianjur yang melaksanakan hari kedua Operasi Zebra Lodaya 2024.
Pelaksanaan Operasi Zebra Lodaya 2024 sekitar pukul 06.00 WIB hingga 07.45 WIB di pagi hari.
Sedangkan di sore hari, sejumlah petugas akan berjaga di sejumlah titik pada 16.00 hingga 17.30 WIB.
Untuk titik yang dijaga, mulai dari PT Pouyen Sukaluyu, Jalan Raya Bandung, Desa Sukasirna, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur.
Kemudian, Pasar Cipanas, Jalan Raya Puncak, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, di Limbangansari, Jalan Pangeran Hidayatullah, Desa Limbangansari dan Putaran BLK Hytec, Jalan KH Abdullah Bin Nuh, Kelurahan Sawahgede, kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur.
Selain itu, penjagaan juga ada di Simpang Rancagoong Simpang Rancagoong, Jalan Raya Sukabumi, Desa Rancagoong dan Simpang Pasirhayam, Jalan Siliwangi, Desa Sirnagalih, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur.
Baca Juga: Resmi Razia Operasi Zebra 2024 Mulai Hari Ini, Belasan Pelanggaran Jadi Incaran Nih Daftarnya