MOTOR Plus - online.com Tabrakan horor terjadi pada sesi sprint race MotoGP Australia yang digelar pada Sabtu (19/10) di Sirkuit Phillip Island.
Tabrakan horor terjadi antara dua rider yakni Marco Bezzecchi dan Maverick Vinales.
Sebelumnya Maverick Vinales berhasil Bezzecchi di lintasan lurus start-finish Sirkuit Phillip Island dalam perebutan posisi kelima.
Tapi Bezzecchi berusaha mendapatkan slipstream balik dari Vinales.
Namun, karena mungkin Bezzecchi terlalu kencang efeknya dia melewati titik pengereman.
Terlihat motor Ducati tim VR46 milik Bezzecchi kemudian sampai stoppie karena pengereman yang terlalu keras.
Tapi meskipun berusaha mengerem habis tetap saja motornya kemudian menghajar bagian belakang motor Aprilia milik Vinales.
Usai kecelakaan Vinales terlihat langsung berdiri dan mengacungkan jari tengah ke Bezzecchi.
Wajar ia kesal karena performanya kali ini cukup baik.
Sementara Marco Bezzecchi lama tersungkur dan tidak bergerak sampai medis datang.
Marco Bezzecchi kemudian sampai harus ditandu keluar trek oleh tim medis MotoGP Australia.
Sampai berita ini tayang kedua rider masih dibawa ke medical center.