Find Us On Social Media :

IMOS 2024 Mulai Hari Ini Cek Harga Tiket dan Daftar Pabrikan Motor yang Ikutan

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:33 WIB
Ilustrasi pameran IMOS 2024. (Dok. IMOS)

MOTOR Plus-online.com - Pameran otomotif spesialis roda dua, Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 akan dibuka hari ini, Rabu (30/10/2024).

IMOS 2024 bertempat di Hall 9-10 ICE BSD, Kabupaten Tangerang.

Pameran motor dan produk pendukung berkendara ini berlangsung selama 5 hari atau sampai Minggu (3/11/2024).

Akan ada banyak pabrikan motor meramaikan event ini, dari motor Internal Combustion Engine (ICE) sampai listrik alias Electric Vehicle (EV).

Untuk tiket pengunjung, bisa dibeli secara online melalui aplikasi Auto 360 dan website auto360.id.

Sebelum beli tiket, brother harus registrasi dan aktivasi akun Auto 360 terlebih dahulu.

Harga tiket untuk pembelian online dibanderol Rp 25.000 untuk Weekdays (Rabu-Jumat), dan Rp 40.000 untuk Weekend (Sabtu-Minggu).

Selain pembelian online, tersedia juga tiket On The Spot (OTS).

Baca Juga: Motor Baru All New Honda Scoopy Diluncurkan AHM Besok di IMOS 2024?

Tiket OTS dijual Rp 35.000 untuk Weekdays, dan Rp 50.000 untuk Weekend.

Biar lebih praktis, pembelian tiket OTS hanya menerima pembayaran dengan metode cashless, seperti kartu debit, kartu kredit dan QRIS.

Khusus bagi pengunjung dengan usia di bawah 7 tahun serta di atas 65 tahun, bebas biaya tiket masuk ke IMOS 2024.

Terdapat 19 merek motor yang akan tampil di IMOS 2024, berikut daftar lengkapnya:

- Honda
- Yamaha
- Kawasaki
- Suzuki
- TVS
- ALVA
- Davigo
- Electrum
- Harley-Davidson
- Hunter
- Horwin
- ION
- Polytron
- Royal Alloy
- Royal Enfield
- Scomadi
- United E-Motor
- V Move
- ZPT