MOTOR Plus-online.com - Kehadiran All New Honda Scoopy pastinya karena muncul kompetitor berat.
Lama menguasai kelas matic retro 110 cc, Honda Scoopy kena serang Yamaha Fazzio di tahun 2020.
Punya desain unik dan berkelas, Yamaha Fazzio menawarkan mesin lebih besar sampai fitur lengkap.
Makanya di bulan November 2024, PT Astra Honda Motor (AHM) luncurkan Scoopy generasi keenam.
Yuk kita bandingkan dari fitur sampai mesinnya, mana yang lebih menggoda di kelas Rp 20 jutaan?
Pakai desain baru, perubahan paling kentara di Honda Scoopy adalah lampu model crystal block.
Panel instrumen full digital, dengan informasi lengkap seperti tripmeter, pergantian oli sampai ECO Indicator.
Dibanderol mulai Rp 22,525 juta, Honda Scoopy tersedia 4 varian yaitu Fashion, Energetic, Prestige dan Stylish.
Dua varian terakhir harganya Rp 23,23 juta, karena penambahan fitur seperti kunci keyless.