MOTOR Plus-online.com - Aprilia makin agresif meluncurkan moge berkualitas harga terjangkau.
Setelah RS457, kali ini giliran varian naked-nya yaitu Tuono 457 diluncurkan di EICMA 2024.
Biar nyaman buat riding dalam kota, Aprilia rombak area subframe Tuono 457 dibanding RS457.
Paling jelas swingarm, posisi sokbreker sampai subframe, agar posisi joknya lebih panjang dan pendek.
Mesinnya paralel twin 457 cc, bertenaga 47,6 dk / 9.400 rpm dan torsi 43,38 Nm / 6.700 rpm.
Biar lebih menjambak, final drive dan settingan ECU-nya diset, agar 82 persen torsi terasa di 3.000 rpm.
Ciri khas Aprilia yaitu setup kaki-kaki kekar pastinya ada, seperti USD 41 mm sampai monoshock asimetris.
Bobot keringnya juga lumayan enteng, 159 kg lalu tinggi jok-nya 800 mm agar cocok buat rider pemula.
Remnya radial ByBre menjepit cakram single 320 mm, dengan ABS Bosch 2-level dan bisa dimatikan sisi belakangnya.