"Ya, saya berniat ke beberapa tempat seperti Bandung dan Ujung Genteng. Indonesia merupakan negara yang indah untuk dijelajahi," ujarnya dengan bahasa Melayu Singapura. Bahkan menurutnya Indonesia jauh lebih asik untuk dijelajahi dibandingkan dengan Malaysia.
Ketertarikan Norazhar untuk mengunjungi Indonesia juga tidak bisa dilepaskan dari "racun" dari para member Prides yang memamerkan keindahan alam Indonesia. Salah satunya adalah Krisna, owner XO Motoshop yang sebelumnya sudah lebih dulu bertandang ke Singapura menyambangi member Prides International regional Singapura.
Dalam perjalanannya di Indonesia kali ini, Norazhar mendapat full support dari teman teman Prides Online. Seperti pinjaman motor dari mantan ketum Prides, Dono Andomo. Selama perjalanan Ia juga akan didampingi anggota Prides yang menemaninya secara bergantian.
"Besok saya akan berangkat untuk stay sehari dan keliling Bandung. Kemudian saya akan menjelajahi daerah Selatan Bandung di hari kedua. Hari ketiga akan bertolak ke Ujung Genteng dan menginap disana. Lalu kemudian balik ke Jakarta untuk berpusing pusing ria sebelum pulang ke Singapura," ujar Norazhar menceritakan rencana perjalanannya.
Ketika ditanya kesan setelah berkeliling singkat di Jakarta Norazhar menjawab, "Macetnya bikin capek! Tapi Jakarta kota yang keren! Barang-barang disini murah banget jika dibandingkan dengan Singapura," aku member Prides International dan anggota klub Singapore Bajaj Team (SRT).
Ia mencontohkan helm modular two visor yang baru dibelinya seharga Rp 400 ribuan. "Di Singapura helm sejenis ini harganya paling murah sekitar Rp 1,2 jutaan dalam kurs Rupiah," ujarnya.
Wah, salut nih buat para member Prides Online yang sudah menjadi tuan rumah yang ramah. Secara nggak langsung juga sudah membantu mempromosikan sektor pariwisata Indonesia di mata dunia. Good works brother! (motorplus-online.com)
KOMENTAR