"Semua skubek yang masuk ke tempat saya bergaya seperti itu, sebab aliran ini membuat motor terlihat lebih gaya dan tetap nyaman dikendarai," kata Rinal, sapaan akrabnya.
Ciri TL ini antara lain penggunaan roda ring 17 inci yang telapaknya tidak lebar. "Tapi, haus pintar memilih pelek yang pas. Baik modelnya maupun warna," kata ayah 1 anak ini.
Selain itu di bodi tidak terlalu banyak ubahan. "Lebih fokus pada permainan warna saja," kata pria 23 tahun ini. Untuk urusan kelir ini, Rinal biasanya lebih pada konseptor saja. Bengkel yang mengerjakan pengecatannya terserah konsumen.
Karena sudah banyaknya hasil karyanya, Rinal juga membuat komunitas bagi para customernya. Nama komunitas ini sama dengan nama bengkelnya. Layaknya komunitas, mereka juga punya jadwal kopdar dan kumpul-kumpul.
"Biasanya ngumpul di JIExpo Kemayoran. Selain untuk tukar cerita, kalau kami ngumpul seperti ini biasanya juga untuk menjaring calon pelanggan," tutupnya. (motorplus-online.com)
Sandhi Racing (SR)
Jl. Ancol Selatan, No. 19, Sunter, Jakarta Utara. HP 0857-1894-4445
KOMENTAR