Aprilia SR Motard, Skuter Bernuansa Supermoto

Motorplus - Kamis, 10 Mei 2012 | 11:41 WIB


Demam supermoto makin meluas, konsep paduan garuk tanah dan motor jalanan juga sampai pada motor-motor tipe skuter. Salah satunya dua motor baru Aprilia ini. Aprilia SR Motard 50 dan 125 sengaja didesain dengan konsep layaknya supermoto.

Cirinya bisa dilihat pada desain bodi belakang yang dilengkapi dengan paduan warna hitam yang menyerupai tempat nomor start pada motor trail. Selain itu bentuk moncong bodi depannya yang menjulang membuatnya tampil layaknya sepatbor motor trail.

Head lamp juga sengaja dibuat garang dengan tampilan mirip lampu utama trail. Pembeda lainnya adalah ban aspal berukuran gambot. Di Inggris model ini dipasarkan dengan tiga pilihan warna dasar. Ada putih, hitam dan orange. Pilihan warnanya sengaja dibuat sporty dengan grafis sederhananya.

Skuter ini menggunakan mesin 2-tak 50 cc dan 4-tak 125 cc bertransmisi CVT dari Piaggio. Sasis keduanya juga mengandalkan model turbular berbahan baja dengan cradle tunggal.


Kaki-kakinya juga sama. Suspensi depan teleskopik hidrolik berdiameter 86 mm, serta suspensi belakang monosok. Ukuran pelek 14 inci yang dibalut ban tubeless.

Sedang untuk harganya dilepas 2.120 Poundsterling atau Rp 31,8 juta untuk model 125 cc. Sedang yang 50 cc dilepas hanya 1.770 Poundsterling atau sekitar Rp 26,5 jutaan. (motorplus-online.com)


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular