Langkah Bersihkan Throttle Body dan Injector Yamaha Dengan 3M FI Cleaner

Motorplus - Selasa, 5 Juni 2012 | 17:59 WIB

Tahun 2010 silam, kami sempat menulis paket service perangkat injeksi bahan bakar khusus Yamaha Vixion (klik di sini ). Paket service dengan cairan 3M FI Cleaner ini, hingga kini tetap dipertahankan sebagai salah satu cara membersihkan throttle body dan injector pada sepeda motor Yamaha.

Untuk mendapatkan layanan service dengan 3M FI Cleaner bisa langsung sambangi bengkel resmi Yamaha. Semua bengkel resmi Yamaha sudah mampu melakukan service ini.

"Injeksi memang minim perawatan, tapi karena umumnya kualitas bahan bakar di Indonesia kurang baik maka harus ada yang dibersihkan secara berkala. Salah satunya throttle body dan injector dengan 3M FI Cleaner ini," buka M Abidin, Assistant GM Technical PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

"3M FI Cleaner sengaja dipilih setelah melakukan riset panjang sejak beberapa tahun lalu. Cairan kimia pada 3M FI Cleaner paling ramah terhadap sensor, terutama O2 sensor," jelas Abidin.

Lebih jauh pria ramah ini menjelaskan kalau service dengan 3M FI Cleaner dianjurkan dilakukan setiap 10 ribu kilometer. Wah, 10 ribu kilometer pasti diatas 6 bulan sekali. Masih tergolong minim perawatannya kan!

Kalau pada tulisan sebelumnya hanya menonton, kali ini tim redaksi mencoba melakukan sendiri pembersihan throttle body dan injector dengan 3M FI Cleaner. Tentunya dengan supervisi dari tim mekanik Yamaha, biar enggak salah langkah. Silahkan disimak.

Membersihkan Throttle Body

Yang pertama dilakukan saat menggunakan 3M FI Cleaner adalah membersihakn throttle body. "Penumpukan karbon juga sering terjadi di throttle body. Biasanya karbon mengganjal katup kupu-kupu sehingga tidak bisa menutup sempurna, efeknya putaran mesin jadi ngaco. Bisa naik-turun sendiri," jelas Abidin.

Throttle body harus dilepas dan dibersihkan lebih dahulu agar kotoran yang rontok tidak ikut masuk ke ruang bakar. Saat hendak melepas throttle body jangan lupa pakai sarung tangan anti static agar medan magnet statis yang dikeluarkan tubuh manusia tidak mengganggu sensor-sensor di throttle body.

Kalau sudah pakai sarung tangan khusus ini langsung lepas throttle body. Sebelumnya semua konektor sensor harus sudah dilepas terlebih dahulu. Cara membersihkannya pun mudah. Tinggal semprot saja dinding dalam throttle body-nya dan biarkan kotoran rontok dengan sendirinya. Setelah diyakini bersih, diamkan sesaat sampai benar-benar kering dan pasang kembali. 

Membersihkan Injector dan Ruang Bakar


Langkah berikutnya adalah membersihkan injector dan ruang bakar dengan cairan 3M FI Cleaner. Caranya, 3M FI Cleaner dijadikan pengganti bahan bakar. 3M FI Cleaner yang memiliki sifat 'flammable' layaknya bensin ini dialirkan melalui injector ke ruang bakar.

Saat terbakar, secara otomatis 3M FI Cleaner juga membersihkan piston dan klep dari tumpukan karbon. Jadi bukan cuma injector yang bersih, ruang bakar juga bersih. Pembakaran sempurna, tarikan makin responsif.

Sebagai pengganti bahan bakar, artinya saluran bensin dari tangki harus dilepas. Sebelum melepas, pastikan dulu kunci kontak dalam keadaan off agar fuel pump berhenti bekerja dan bensin tidak menyembur. Kalau sudah terlepas, digantikan dengan saluran bahan bakar dari fuel regulator kit yang sudah disiapkan khusus untuk sepeda motor injeksi Yamaha.

Langkah berikutnya adalah memasang 3M FI Cleaner pada fuel regulator dan sesuaikan tekanan sama seperti tekanan standar Yamaha V-Ixion atau Mio J. V-Ixion tekannya 250 Kpa, sedang Mio J 325 kPa. Cara dengan memutar tombol di samping indikator tekanan yang berbentuk jarum.

Kalau sudah siap, buka kran yang langsung akan mengalirkan 3M FI Cleaner ke injektor. Selanjutnya mesin boleh dihidupkan. Biarkan selama 10 menit mesin hidup dengan bahan bakar dari 3M FI Cleaner. "7 menit pertama dalam keadaan kran terbuka. Lalu menjelang tiga menit terakhir tutup kran untuk menghabiskan 3M FI Cleaner yang tersisa di selang," rinci Abidin.

Setelah mesin mati dengan sendirinya, saluran bahan bakar bisa dipindah kembali ke tangki. Sudah selesai! Mudah sekali dan tidak membutuhkan waktu lama. Satu botol 3M FI Cleaner bisa dipakai untuk 5 sampai 6 sepeda motor. Sedang fuel regulator kit yang digunakan dijual Yamaha pada jaringan bengkelnya seharga Rp 4 jutaan.

"Setelah Yamaha punya layanan service ini pasti dipasaran akan banyak beredar produk serupa. Tapi belum tentu semuanya tidak memiliki efek samping, kami menyarankan menggunakan produk serupa yang ramah terhadap sensor-sensor injeksi," wanti Abidin.

Jadi jangan asal ya! (motorplus-online.com) 


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular