Memang suatu kebetulan bisa menemukan tangki Bastert-Werke ini. Bagi Eric yang memang jual beli spare part motor langka, juga merasa beruntung bisa aplikasi tangki ini di motornya. Nah, berawal dari sinilah konsep modifikasi dimulai.
Sebenarnya memang tak bermaksud ingin seperti BMW R26. Tapi, bentuknya yang tergolong sama-sama dari motor jadul, jadi tak berbeda jauh. Ubahan yang menjadi ciri memang berawal dari tangki. Setelah itu penyesuaian di beberapa sektor pun mengikuti. ÔÇ£Rangka mulai dari tengah dipotong,ÔÇØ buka Eric.
Walaupun konsepnya motor jadul, tapi kaki depan dikawal sok modern. Peredam kejut depan pakai dari Yamaha Byson berikut segitiga dan setangnya. Dan sok belakang juga aplikasi dari Kawasaki Ninja 150. Sok yang aslinya untuk monosok ini oleh doi pakai dua untuk kanan-kirinya.
Di area setang, juga ada yang menarik. Ternyata doi pakai kabel gas yang masuk ke dalam, layaknya motor jadul. Buat konsep ini, yang dipakai kabel gas dalam milik Honda CB100. Lewat metode ini, area setang jadi lebih rapi. Sebab, hanya menyisakan kabel rem depan dan kabel kopling di kiri.
Yakin mau dilepas, bro? (Motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Ban depan: BT92 120/60-17
Ban belakang: BT92 150/60-17
Oil cooler: Satria FU
Knalpot: Custom
Karbu : PWK 28
KOMENTAR