Paking Top Set Bore Up Faito, Enggak Gampang Kempis

Motorplus - Kamis, 9 Agustus 2012 | 13:50 WIB


Bongkar ruang bakar dan kudu ganti paking top set. Dari blok sampai kepala silinder. Bisa menggunakan paking dari produsen Faito Racing yang meluncurkan paking berbeda. Paking set sudah dilengkapi lem. Tidak perlu repot dan tidak lengket karena sudah menempel.

ÔÇ£Begitu kena panas, lem langsung merekat pada permukaan komponen,ÔÇØ jelas Lutfi dari Faito Indoracingpart, penyalur produk Faito.

Kelebihan lain pada paking blok bawah. Dibuat dari bahan grafit. ÔÇ£Meski kena tekanan dari blok silinder dan karter, paking tidak kempis,ÔÇØ jelas brother yang sedikit endut itu.

Karena dijual pakai label racing, tersedia bukan hanya untuk motor standar. Tapi, juga untuk yang sudah bore up. Mio piston 58,5 mm, Jupiter-Z 55 mm, Jupiter MX 60 mm, RXZ 58 mm, Force 1 56 mm, Supra X 125 57 mm, Supra X 100 53 mm/56 mm dan Kaze 57mm.

Paking top set buatan Malaysia ini dibanderol Rp 53.000 - Rp 68.000. Bisa didapat di Immax Speedshop di Jl. Kebon Jeruk III No. 77, Kota, Jakarta Barat. Telepon (021) 98602680. (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular