Bikin Mewah Tampilan Lampu Dengan Stiker Vinyl

Motorplus - Selasa, 18 September 2012 | 14:35 WIB


Honda Vario 125 PGM-FI, hadir dengan tampilan lampu baru nuansa futuristik nan elegan. Untuk lebih mempercantik headlamp skubek 125 ini banyak yang bisa dilakukan. Bisa tempuh cara dismoke, alias dicat bagian cover lampunya dengan berbagai warna. Namun, dismoke harus buka cover lampunya kan ribet, selain itu kan sayang masih virgin kalo mesti bongkar.

Nah, buat akalin ini bisa pakai vinyl. Itu lho, bahasa yang kita kenal dengan nama stiker. Kalo masih bahan disebutnya vinyl, tapi kalo sudah jadi bisa disebut stiker.

ÔÇ£Buat mempercantik headlamp dan lampu belakang, bisa menggunakan vinyl yang transparan. Sekitar 50% kapasitas smokenya, jadi sein masih jelas terlihat menyala,ÔÇØ jelas Pikno, sang master stiker dari Portals Stiker yang buka workshop di Jl. Pinang 1, No. 52, Pondok Labu, Jakarta Selatan.

Pilihan warna pun banyak, ada yang biru langit, kuning, merah, oranye, biru tua dan hitam. Merek dari vinyl ini adalah Oracal.

ÔÇ£Agar aman ketika di jalan, mending pakai yang oranye, kan memang sein itu peraturannya harus oranye. Kalau pakai merah, biru atau hitam bisa diperiwit Pak Polisi,ÔÇØ wanti pria berambut panjang ini.

Urusan harga, doi mematok pasti. Untuk lampu depan bagian atas Rp 15 ribu, bagian bawah Rp 10 ribu. Kalau sein belakang mau juga dikasih sentuhan vinyl, ditambah saja budgetnya sekitar Rp 15 ribu.

ÔÇ£Dengan begitu motor jadi tampil lebih mewah. Oh ya itu semua sudah termasuk ongkos pasang,ÔÇØ tandas owner yang juga bisa terima pesanan stiker klub motor, cutting stiker, printing stiker. Lebih jelas monggo telepon dulu deh (021) 75818183.

 (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular