Kaitan antara CB Trigger 150 dengan Dazzler dan New Megapro bisa dilihat dari spesifikasi basis mesin dan rangka yang sama. Mesinnya tetap satu silinder SOHC 2 valve dengan pendingin udara. Rangkanya juga tetap mengusung tipe suspensi belakang monoshock dan memiliki desain ukuran pelek yang sama.
Di bagian buntut juga terlihat lebih kekar dengan kombinasi lampu belakang tipe LED. Knalpotnya dibuat menjulang dan menggunakan batok lampu baru dengan dimensi lebih kecil. Kepala baru ini membuat proporsi CB Trigger 150 lebih harmonis.
Motor ini dijual dalam tiga varian berbeda. CB Trigger 150 Standard dengan diskbrake depan saja, CB Trigger 150 Deluxe dengan disk brake depan-belakang dan CB Trigger 150 CBS yang menggunakan Combi Brake System.
Seandainya desain baru pada CB Trigger 150 ini digunakan sebagai update New MegaPro injeksi di Indonesia, setuju gak? (motorplus-online.com)
KOMENTAR