Nih Tampang Vespa LX 150 3 Klep, Lebih Irit dan Kencang

Motorplus - Jumat, 22 Maret 2013 | 09:36 WIB


Jelang akhir kuartal pertama  di 2013, PT Piaggio Indonesia memberikan sebuah kejutan bagi fans fanatik Vespa di tanah air. Pemegang merk resmi Piaggio ini kini memperkenalkan dua model terbaru.

Produk anyar yang dibawa adalah Vespa LX 150ie 3V dan Vespa S 150ie 3V. Jelas berbeda dari tipe sebelumnya, karena imbuhan '3V' menjadi penanda usungan inovasi terbaru dari Piaggio.

"Peluncuran mesin 3 valves baru merupakan bukti bahwa Vespa tak hanya indah dengan tampilan khas, tapi juga dapat diandalkan dan kuat dengan teknologi mesin state-of-the-art baru ini," buka Pratiwi Halim, Marketing Director PT Piaggio Indonesia di SKYE Bar, Jakarta (21/3).



Dua model Vespa LX 150 dengan mesin 3 klep ini melengkapi model sebelumnya yang masih mengusung mesin dua klep.

Piaggio sendiri mengklaim selain telah mengandalkan sistem pengabutan bahan bakar injeksi, mesin 3 klep ini membuat nya lebih efisien.
 
Vespa LX 150ie 3V dan Vespa S 150ie 3V dikatakan lebih irit sekitar 30 persen dari model terdahulu. Dengan kelengkapan mesin satu silinder 4 tak berpendingin udara memilik konsumsi bahan bakar hingga 54 km/l dengan kecepatan konstan 50 km/jam.

Untuk dapat memilikinya, Vespa LX 150ie 3V dijual dengan harga Rp 26,5 juta. Sedangkan Vespa S 150ie 3V dibanderol Rp 28,25 juta dengan status on the road Jakarta.  (motorplus-online.com) 


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular