ÔÇ£Ini tipe black series, dengan bentuk fisik silencer lebih pendek khusus Ninja 250 FI, berbeda dengan Ninja 300 yang sedikit lebih panjang,ÔÇØ terang Budiman Terianto, penggawang Sphinx Motorsport yang menjual knalpot ini.
Ada tiga pilihan tipe silincer antara lain yaitu aluminium, carbon, dan titanium. Ketiganya dilengkapi pipa stainless stell dan warna tip end hitam. Dengan teknologi V.A.L.E (Variable Axis Locking Exhaust) sambungan antara pipa dan silencer tidak menggunakan api las maupun per, tidak seperti knalpot pada umumnya. Pihak Two Brothers yakin teknologi ini bebas akan kebocoran.
Untuk tipe carbon dan titanium dibanderol Rp 7,2 juta dan untuk aluminium dibanderol Rp 6,6 juta. Berminat untuk memilikinya, silahkan sambangi Sphinx Motorsport di Poins Square Lt.3A, Jl. RA Kartini No.1, Lebak Bulus, Jakarta atau kontak ke 021-75921370/0075 . (motorplus-online.com)
KOMENTAR