Kem Yamaha Jupiter MX 135 dan V-ixion, Buat Harian Juga Turing

Motorplus - Jumat, 19 April 2013 | 14:08 WIB


Sobat bikers yang kerap turing bersama pacuannya Yamaha Jupiter MX 135 atau V-ixion, bisa aplikasi kem yang sudah alami ubahan durasi bumbungannya.

ÔÇ£Durasi kem cukup tinggi. Kem ini cocok untuk keperluan harian atau turing, sehingga motor lebih bertenaga,ÔÇØ ungkap Sugianto Husin alias Ming-Ming dari Akina Speed Shop.


Harga jual yang ditawarkan Rp 300 ribu. Ketika mengaplikasi kem ini, sobat hanya cukup menyesuaikan per klep saja. Ya, tidak perlu ganti klep juga kok.

ÔÇ£Kalau pakai per klep standar, cukup mengganjal pakai ring tebal 1 mm. Tapi, kalau untuk Yamaha MX 135 biasanya diganti dengan per kopling milik V-ixion. Tujuannya, biar lebih keras dan tidak floating,ÔÇØ beber Ming-Ming dari gerai variasinya di Jl. Bedugul No. 17 (311A), Denpasar, Bali.

Menurut pria ramah ini, kem yang ditawarkan sudah mengalami proses ujicoba. Dengan kondisi mesin yang bagus, peningkatan power bisa sentuh angka 2 ÔÇô 2,5 dk. ÔÇ£Itu asalkan kondisi mesin bagus ya.

Artinya, tidak ada kebocoran kompresi dan kampas kopling dalam kondisi baik,ÔÇØ tutup pria yang bisa dihubungi di HP 0819-77700111 atau melalui pin BB. 22FECC3E. (motor.otomotifnet.com) 


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular