Spesialis Modifikasi Retro, Tua-Muda, Siap!

Motorplus - Selasa, 14 Mei 2013 | 15:06 WIB


Eko Jaya Motor (EJM), dalam karyanya selalu mengutamakan totalitas dan kepuasan konsumen. Bengkel yang sudah berdiri sejak 1985 ini, berpengalaman dalam mengatasi masalah yang terjadi di motor tua, terutama Honda.

ÔÇ£Walau bengkel ini gape repair dan modifikasi motor tua Honda, tapi juga melayani semua merek motor kok. Baik itu tahun tua atau muda. Pokoknya, datang saja,ÔÇØ bilang Eko Trileksono, owner EJM yang terletak di Jl. Karang Tengah No. 67, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Salah satu filosofi yang dimiliki EJM, soal totalitas. Yaitu, motor selesai seperti baruÔÇÖ. Maksudnya, setelah direpair dan dimodifikasi secara total, EJM selalu bikin motor mendekati awal keluar dari pabrik. Gondrong panggilan akrab Eko Trileksono, punya 4 kilikan untuk realisasi filosofinya. ÔÇ£Kelistrikan, body, kaki-kaki dan mesin,ÔÇØ bilang Gondrong yang juga tergabung dalam wadah klub Honda Doeloe Club.

Soal modifikasi, doi juga menegaskan bahwa kalau motor bikinan EJM enggak hanya enak dipandang mata dari jauh dan saat lewat saja. ÔÇ£Bila kita mendekatinya, tambah keren. Terutama detailing dan finishing. Kan banyak motor modifikasi yang hanya bagus dari jauh, tetapi saat didekati, detailing masih kurang,ÔÇØ papar pria yang punya rambut gondrong makanya dipanggil Gondrong toh. Iya toh!

Untuk eksklusifitas karya modifikasinya, semua dikasih lebel dengan tag name 'Gondz Classic Rock Stars'. Wah, boleh lah ide kreatifnya. (motorplus-online.com)



Eko Jaya Motor

Jl. Karang Tengah No. 67, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. HP. 0896-0147-7577.   

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular