Maka di edisi 743, MOTOR Plus coba mengkupas tokoh-tokoh inspirasi saat ini. Seperti Reza SS, Stuntrider lokal tandingi freestyler Jack Field asal Ostrali. Anton Liu gabung di Troy Lee Design, Ali Adriansyah balap di Europian Junior Cup tanpa sponsor, juga Dinas Kebersihan Bojonegoro dan SMKN 3 Madiun bikin BBM dari sampah. Semua lengkap dibahas di tabloid ini.
Kebangkitan Nasional wajib ditanamkan ke semua pengendara motor. Selain wajib safety riding, biker juga mesti paham seluk-beluk tunggangan sendiri. Apalagi teknologinya makin maju. Karenanya di rubrik Motoguide, para biker disarankan membaca artikel Sefl Diagnostic dari Malfunction Indicator Lamp (MIL). Tentu selain info teknik dan tips yang menarik lainnya.
Gema Hari Kebangkitan Nasional pun terasa hingga ke gelaran balap tanah air. Buktinya bisa lihat di liputan ajang Asia Road Racing Championship 2013, ada pembalap Indonesia yang naik podium. Seperti Gerry Salim di posisi ke-2 race 2 ajang Asian Dream Cup, juga M. Fadli Imammudin yang berada di posisi ke-3 race 2 di kelas Supersport 600cc.
Begitu juga di halaman Motolife. MOTOR Plus mengarisbawahi gelaran Jakarta Mods Mayday 2013 sebagai bagian dari Kebangkitan Nasional, khususnya soal gaya hidup dan fashion. Sebab event yang berlangsung di Patung Panah, Senayan-Jakarta dan diikuti ratusan skuter, tampil dengan gaya yang khas. Liputan lengkapnya ya cuma ada di kitab saktinya para biker lah.
Yuk dicari sekarang. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR