Nih Kebiasaan Salah Saat Berkendara Yang Paling Dilakukan!

Motorplus - Senin, 10 Juni 2013 | 16:15 WIB


Karena sudah dianggap biasa, terkadang pengendara sering menganggap lumrah kebiasaan yang mereka lakukan. Padahal kebiasaan kecil ini bisa berdampak besar. ÔÇ£Terutama untuk keselamatan berkendara,ÔÇØ ulas Agung Surya, Instruktur Safety Riding dari PT Astra Honda Motor (AHM).

Tentunya Surya bukan asal ngecap. Iyalah, kerena fakta ini diambil dari pengalamannya langsung ketika memberikan training atau saat mengikuti pelatihan aman berkendara.

Berikut beberapa kebiasaan yang kerap dilakukan pengendara. Untuk motor sport atau bebek, posisi kaki kanan yang semestinya berada tepat di atas pedal rem, terkadang malah sering posisinya miring.

Selanjutnya kebiasaan jari tangan menempel di handel rem. Semestinya dalam keadaan berjalan, tangan menggenggam handgrip. Tambahan lain, ketika menekan tuas handel rem, ada beberapa pengendara enjoy menggunakan dua jari aja.

Kemudian visor atau kaca helm yang kerap belum tertutup rapat. Entah gerah atau apa tapi tanpa sadar, berbagai partikel atau debu kasar yang masuk malah bisa mengganggu pengelihatan.

Terakhir kebiasaan yang umumnya sering dilakukan pengendara perempuan. Yakni, posisi duduk yang agak ke depan. Apalagi ketika akan melakukan manuver mendadak. Awas...!. (motorplus-online.com) 


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular