Yamaha Cuzztomatic Region Dua, Digelar di Lapangan Renon, Bali

Motorplus - Minggu, 7 Juli 2013 | 07:42 WIB


Sukses di region 1 (Banten, Jakarta dan Jawa Barat) yang digelar di Kiaracondong-Bandung (29-30/6). Kali ini Yamaha Cuzztomatic 5 bertandang ke kota Bali, yang mana di pulau Dewata ini jadi basis dari region 2 seperti kota Bali, NTT dan NTB.

Berlangsung di lapangan Renon, Denpasar-Bali, Sabtu-Mingg, (6-7/), di hari pertama baru terdaftar  81 motor dan tercatat menjadi 138 kontestan yang bakal mengikuti 13 kelas yang bakal di gelar. Bahkan semua kelas terisis semua.

Jika lihat antusias peserta yang hadir dan meilhat adanya beberapa kelas baru di event ini, "bisa jadi jumlah kontestannya makin bertambah. Apalagi pendaftaran peserta akan ditutup sampai jam 14;00 WIB hingga memenuhi kuota sekitar 150 peserta," ujar Debby Sharon Project Officer YC 5.

Selanjutnya para peserta bisa langsung scrutenering jika sudah penuhi syarat administrasi. Bagi peserta lolos scrut, bisa langsung loading ke area kontes sesuai kelas masing-masing peserta. Adapun syarat scrut untuk memastikan kalau tunggangan yang ikut kontes layak jalan. Itu syarat mutlak

"Kalau lihat peserta konstes di Region 2 di Bali, rata-rata motor yang dimodifikasi kebanyakan sudah MEFRIK (Modern, Estetika, Fungsional, Rasional, Inovasi dan Kreasi). Pastinya mereka kini sudah tahu kalau motor modifikasi itu bukan sekedar motor pajangan, tapi juga bisa dipakai jalan," bilang Kris Julianto awak MOTOR Plus selaku perwakilan juri.

Ayo Bli..., tunjukan karyamu melalui ajang Yamaha Cuzztomatic 5. (motorplus-online.com)


Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular