Kepingan terbuat dari karet
Saat sedang adventure ngegas motor penggaruk tanah, seluruh bagian tubuh dituntut untuk bekerja sama buat mengendalikan motor. Selain tangan yang bekerja sangat berat karena mengendalikan setang, juga harus singkron dengan kaki. Itu guna mengimbangi motor supaya bisa melaju dengan lancar di trek ‘keriting’.
“Teknik posisi kaki, utamanya areal betis bertugas menjepit bagian rangka bawah motor. Selain buat mengimbangi handling ketika berkendara, teknik ini juga buat membantu bagian lengan bekerja tidak terlalu keras mengendalikan setang,” bilang Robby Handa dari komunitas Bebas Adventure Jakarta.
Dipasang di tengah rangka
Nah, biar bagian kaki bisa maksimal saat mengendalikan bodi motor, dibutuhkan peranti khusus yang disebut Steg Pegz. Posisi Steg Pegz ini ditempel tepat pada bagian rangka tengah motor, agar kaki dengan mudah bisa dijepit bagian atas sepatu pengendara. Baik saat posisi pengendara duduk ataupun berdiri.
Steg Pegz ini berupa kepingan karet yang nempel pada dudukan pelat yang pemasangannya langsung dibaut ke bagian rangka. “Posisi kepingan karet bundar ini, bisa disetel sesuai posisi kaki yang ideal. Sebab, tiap pengendara punya posisi yang berbeda-beda untuk kenyamanannya,” lanjut Robby lagi.
Harga satu set Steg Pegz ditawarkan Rp 2,5 jutaan. Sampai saat ini, baru tersedia untuk seluruh varian trail built up macam KTM, Husaberg, dan Husqvarna.(motorplus-online.com)
KOMENTAR