Persiapan Musim Hujan, Agar Aman dan Nyaman Saat Hujan

Motorplus - Senin, 11 November 2013 | 09:43 WIB

Hujan rintik-rintik.. Hujan rintik-rintik.. Mungkin itu sepenggal lagu yang paling cocok memasuki bulan November dan seterusnya karena memang intensitas turun hujan di bulan ini sudah mulai deras. Kata pepatah usang, kalau bulan yang belakangnya diakhiri kata ber, itu artinya musim penghujan mulai datang.

Ini merupakan rejeki dari sang pencipta dan harus disyukuri. Jangan disesali bagi bikers yang doyan wara-wari di bawah naungan langit. Memang sedikit mengganggu mobilitas di outdoor. Tapi, jangan resah lantas gelisah, asal siap kenapa bro and sist enggak lanjutkan aktivitasnya.

Untuk menyambut musim penghujan ini, ada beberapa tips dan guide agar aman berkendara di saat musim hujan. Bisa dimulai dari perhatian lebih soal kaki-kaki serta komponen bergerak seperti rantai, kelistrikan dan part yang mudah berkarat seperti rantai. Juga perawatan cat, agar enggak mudah pudar dan kusam karena terkena air lalu disorot terik matahari. Khususnya, sobat yang ada di daerah yang kadar air garamnya tinggi. Ya, dekat pantai. Sehingga sangat berpengaruh banyak untuk komponen motor sobat.

Selain dilihat dari perawatan besutan sobat, tentu teknik berkendara saat hujan juga dibahas. Berkendara saat hujan alias riding on the storm, juga harus didukung penggunaan apparel yang mumpuni agar hujan tak halangi aktifitas sobat. Nyok mulai dari sekarang, persiapkan peralatan tempur dan besutan sobat agar bisa ‘menghantam’ derasnya air hujan. agar selalu aman serta nyaman di jalan raya.

Supaya jelas dan gamblang, apa saja sih yang musti dipersiapkan saat musim hujan datang? Simak artikel berseri yang dipersembahkan Motorplus dan motorplus-online.com! (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular