Modifikasi : Honda Supra Fit 2006 Solo, Bebek Bengal Beraliran Street Racing

Motorplus - Rabu, 27 November 2013 | 06:20 WIB
motorplus
Modifikasi : Honda Supra Fit 2006 Solo, Bebek Bengal Beraliran Street Racing

motorplus
Modifikasi : Honda Supra Fit 2006 Solo, Bebek Bengal Beraliran Street Racing

Bebek bengal! Mungkin ini julukan yang pas buat Honda Supra Fit keluaran 2006 milik Precil yang punya nama lengkap, Eko Adi Nugroho. Bengal karena aliran modifnya street racing. “Mengacu tampilan motor balap liar yang belakang marak,” yakin Hermawan, modifikator yang biasa dipanggil Chomenk tetapi bukan Komeng komedian itu, lho.

Chomenk dari rumah modif Chomenk Modified, asal Solo, Jawa Tengah itu lalu berkisah. Intinya sih, selain tampil bengal ala riding motor balap dengan setang rada ditekuk, aksesoris bolt on banyak yang diaplikasi.

motorplus
Modifikasi : Honda Supra Fit 2006 Solo, Bebek Bengal Beraliran Street Racing

Sebut deh, CDI BRT. Karburatornya, terlihat mengaplikasi Keihin PE 28 mm lengkap dengan corong. Ada pula oil cooler yang berfungsi bikin adem mesin. “Ini belum lagi jeroan mesin bro. Bagian itu juga digarap. Memang cirinya begitu,” yakin Chomenk nimbrung lagi.

Bagian kaki-kaki juga terlihat bebenah bro. Mulai tromol, pelek, jari-jari, pun sokbreker. Belakang pun begitu. Jelasnya intip data modif deh. Yang paling edan, adalah aplikasi ban slick Swallow Dragblaster. Apalagi besutan ini buat harian.

Safety first bro! (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan: Swallow 60/80-17
Ban belakang: Swallow 70/80-17
Pelek: Akron 1,40X17
Sok belakang: Yoshimura
Chomenk Modified: 0888-6730-309

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular