Suzuki Inazuma mengusung karakter sport turing murni. Terlihat dari gaya berkendara yang ditawarkan. Posisi tangan, kaki dan duduk dibuat nyaman dengan gaya tegak tetapi santai. Begitunya, meski didukung jok lebar yang bisa memberikan kenyaman kala berkendara jauh, tetapi lebarnya jok ini sedikit jadi salah satu pemicu ketidaknyamanan kala macet.
Sebab dengan lebarnya jok tersebut, membuat kaki kudu jin-jit buat menopang Inazuma yang memiliki bobot mencapai 182 kg. Pastinya, berasa tuh!
Kondisi ini bisa dirasakan buat sobat yang punya postur tubuh pengendara berada di bawah 175 cm. Tetapi, sobat yang tinggi badannya lebih dari angka tersebut, kendala kaki tak menopang seluruhnya itu tentu tak akan ditemui. Ya, telapak kaki bisa menopang atau berpijak sempurna ke tanah atau aspal.
Inazuma usung mesin 2 silinder segaris SOHC (Single Overhead Chamsfat).Mesin yang aplikasi piston 53,5 mm dan stroke 55,2 mm, hasilkan isi silinder 248 cc. 1 liter Shell Super di dalam tangki mampu membuat Inazuma menempuh jarak 30,6 km. So, tertarik dengan sport seharga 46 juta ini? (motorplus-online.com)
KOMENTAR