Ratusan Pengguna Motor Tipe Sport Padati Sentul, di Sunday Sport Riding

Motorplus - Minggu, 15 Desember 2013 | 18:20 WIB

Event Sunday Sport Riding yang digelar hari ini Minggu (15/11) di Sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat dibanjiri peserta. Ratusan pengguna motor sport berbagai tipe dan merek datang mengikuti rangkaian acara yang diselenggarakan. Indoprom sebagai penyelenggara, sengaja menggelar acara ini untuk memberikan edukasi kepada para peserta tentang tata cara berkendara di atas lintasan balap.

"Kami mencoba menularkan ilmu yang dimiliki para pembalap ke peserta yang datang. Memang dikhususkan untuk pengguna motor bertipe sport. Selain sedang trend, masih jarang acara pembinaan berkendara untuk motor sport," ucap Bambang Asmarabudi selaku ketua panitia.

Di acara ini, coaching clinic diberikan langsung oleh pembalap top tanah air. Pembalap yang dijadikan mentor diantaranya M. Fadly, Matteo Guerinoni, Aritonang, dan Shu Sato. Mereka memberikan pengetahuan kepada peserta tentang teknik berkendara selama di sirkuit. Baik pada saat start, menikung, mengerem, hingga posisi badan saat melibas trek lurus.

Selain itu, ada juga sesi uji coba langsung di sirkuit yang dibimbing oleh para mentor. Setelah melakukan uji coba, para peserta juga diberikan sesi tanya jawab dengan mentor agar bisa menanyakan langsung kendala yang dialaminya selama sesi uji coba diatas lintasan.

Sebagai acara pelengkap, di event Sunday Sport Riding ini juga diselenggarakan kontes modifikasi. Total ada 3 kelas yang dilombakan pada modifikasi kontes ini. Yakni kelas Racing Look, Daily Advance, dan juga kelas Airbrush. (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Nurul


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular