Alih-alih merayakan hari libur natal dan tahun baru dengan cara yang unik yaitu melakukan Moto Adventure, ratusan peserta justru terjebak dalam hutan Walimo, Kabupaten Trenggalek pada Minggu (22/12). Menurut penuturan dari beberapa sumber, event ini merupakan rangkaian event yang memang diambil-alih Pemkab Trenggalek.
Maksudnya untuk melakukan promosi wisata kabupaten yang terletak di sisi selatan Jawa Timur itu. Acara ini memang sukses mengumpulkan 1000 peserta, tapi ratusan diantaranya terjebak di hutan Walimo. Diklaim, terjebaknya peserta tersebut bukan karena faktor teknis.
“Masih banyak yang belum dievakuasi. Padahal peserta tidak membawa makanan ataupun minuman," tutur Toni, salah seorang peserta ‘Extreme Adventure’ asal Nganjuk.
Meski dikabarkan tim SAR dan sejumlah gabungan TNI dan Polri sudah melakukan tindakan, tapi belum ada kabar lanjutan mengenai event ini. Paling tidak kondisi peserta yang terjebak bisa jadi kritis, jika mereka tetap tidak bisa meloloskan diri dari dalam hutan tersebut. (motorplus-online.com)
KOMENTAR